Your Visitor to

Senin, 12 September 2011

Pekan Kedua Madrid Puncaki La Liga

Real Madrid untuk sementara berada di puncak klasemen La Liga Spanyol setelah mengalahkan Getafe 4 - 2 pada laga Sabtu kemarin. Striker El Real asal Prancis, Karim Benzema membukukan dua gol di pertandingan yang berlangsung di Estadio Santiago Bernabeu.

Madrid yang berlomba meraih poin dengan Barcelona, tampil agresif. Pada menit 8, Mesut Ozil sudah membuat kiper Getafe, Miguel Moya, bekerja keras menahan tendangannya. Dua menit berikutnya giliran Cristiano Ronaldo yang mengancam gawang Moya. Getafe masih beruntung karena Moya mampu menepis tendangan CR-7.

Keberuntungan Getafe tak berlangsung lama. Pada menit 14, kerja sama anak-anak asuh Jose Mourinho berakhir dengan tendangan keras Karim Benzema yang mendarat di dalam gawang Getafe. Kedudukan pun berubah menjadi 1-0 untuk El Real.

Getafe masih bisa tersenyum saat jelang turun minum, tepatnya pada menit 39. Striker Miku lolos  dari jebakan offside untuk menjebol gawang Madrid. Skor pun menjadi 1 - 1 hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, the New Los Galacticos lancarkan serangan bertubi. Gol tambahan Madrid baru tercipta pada menit 59. Ronaldo yang dijatuhkan di kotak terlarang memaksa memberi hadiah penalti bagi Madrid. CR-7 pun sukses menjadi eksekutor dan Madrid pun unggul lagi 2 - 1.

Pasukan Madrid semakin percaya diri. Kali ini Ronaldo memberikan umpan yang dimaksimalkan Benzema untuk menjadi gol, sehingga El Real unggul 3 - 1.

Getafe tidak tinggal diam. Mereka berhasil memperkecil ketinggalan lewat Miku yang memanfaatkan bola muntah Iker Casilas dari tendangan Dani Guiza. Skor berubah lagi menjadi 3 - 2.

Kemenangan akhirnya tetap menjadi milik Madrid. Gonzalo Higuain yang menjadi pemain pengganti, menambah satu gol lagi yang memastikan Madrid menang 4 - 2 .

Atas raihan tiga angka itu Madrid sementara menguasai La Liga di puncak klasemen, meski sama-sama mengoleksi enam angka dengan Valencia dan Real Betis di posisi dua dan tiga. Sedangkan sang juara bertahan Barcelona sementara berada di posisi empat, setelah di laga terakhir mereka ditahan imbang 2-2 oleh Real Sociedad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar