Your Visitor to

Rabu, 14 September 2011

Gol Semata Wayang Di Maria Menangkan Real Madrid

Meski sudah berupaya keras mengimbangi kekuatan lawan, Dinamo Zagreb harus mengakui keunggulan Real Madrid 1-0 pada laga perdana Grup D Liga Champions, Rabu (14/9) malam.

Dinamo untuk kali pertama tampil lagi di babak utama Liga Champions sejak 1999. Bertindak sebagai tuan rumah, Dinamo mengandalkan serangan balik untuk mencuri gol ke gawang Madrid.
Seperti yang diperkirakan di atas kertas, Madrid menguasai pertandingan sejak pertandingan dimulai. Sejumlah peluang lahir melalui upaya Cristiano Ronaldo, Mesut Ozil, Fabio Coentrao, dan Karim Benzema. Upaya Madrid mencetak gol pada menit ke-29 gagal berkat penyelamatan ganda kiper Ivan Kelava. Gerakan refleks kiper Dinamo itu mencegah Angel Di Maria mencetak gol, begitu pula bola muntah yang disambar Ozil.
Peluang terbaik Dinamo tercipta di akhir babak pertama. Menerima umpan dari Jerko Leko, Ante Rukavina tinggal berhadapan dengan Iker Casillas. Tendangan Rukavina lebih mengarah tepat kepada Casillas sehingga gagal sudah peluang itu berbuah menjadi gol.
Madrid akhirnya mencetak gol pada menit ke-53. Di depan kotak penalti, Benzema melihat celah dan memberikan bola kepada Marcelo yang meneruskannya ke sisi kanan. Di sana, berdiri bebas Di Maria yang langsung menghujamkan bola ke pojok kanan gawang Kelava.
Gol tersebut memicu semangat Madrid menambah keunggulan. Lagi-lagi Kelava menjadi pencegah kebobolan bagi Dinamo dengan mematahkan peluang Ronaldo dan Coentrao. Malahan Dinamo mendapat angin menciptakan gol balasan setelah Marcelo menerima kartu kuning kedua pada menit ke-73.
Unggul jumlah pemain, Dinamo hanya mampu menambah dua peluang. Pertama melalui upaya pemain pengganti, Nikola Pokrivac, dan terakhir melalui sundulan Tonel. Keduanya gagal membuahkan gol penyeimbang dan Madrid berhasil membawa pulang poin penuh dari Zagreb

Gol Semata Wayang Di Maria Menangkan Real Madrid
Pemain Madrid merayakan gol Di Maria

Tidak ada komentar:

Posting Komentar