Your Visitor to

Kamis, 24 November 2011

Wenger: Ini di Luar Dugaan

Sempat dipandang sebelah mata dan kesulitan menang, Arsenal mampu meraih delapan kemenangan dan satu hasil imbang dalam sembilan pertandingan terakhir.

Pada laga teranyarnya, Arsenal memukul Borussia Dortmund 2-1 pada pertandingan kelima fase Grup F Liga Champions, di Emirates, Rabu (23/11/2011). Dengan satu laga tersisa, Arsenal duduk di peringkat pertama grup F dengan 11 poin, atau unggul empat angka dari pesaing terdekat, Marseille.

Sementara itu, tim Premier League lain, yaitu Chelsea, Manchester City, dan Manchester United (MU), masih punya kewajiban menang pada laga terakhir untuk masuk 16 besar."Saya harus berhati-hati dengan ucapan saya," ujar Wenger ketika ditanya apakah ia terkejut melihat Arsenal menjadi wakil Inggris pertama yang lolos ke 16 besar.

"Saya pikir ya (saya terkejut) karena Manchester United berpeluang lolos pada laga tadi malam (melawan Benfica, yang berakhir 2-2). Setiap orang juga memprediksi Manchester City akan lolos. Pada level ini, situasinya sulit. Anda tak akan pernah mendapatkan pertandingan yang mudah di Liga Champions," tambahnya.

Dengan satu laga tersisa, Chelsea duduk di peringkat kedua klasemen Grup E dengan delapan poin. Mereka kalah satu angka dari Bayer Leverkusen dan hanya unggul rekor pertemuan dari Valencia di tempat ketiga. Pada laga terakhir, Chelsea akan menghadapi Valencia.

Untuk City, mereka berada di peringkat ketiga klasemen Grup A dengan tujuh poin. Mereka kalah satu angka dari Napoli di tempat kedua dan enam angka dari Bayern Muenchen di puncak klasemen. Pada laga terakhir, City akan menghadapi Bayern.

MU berada di peringkat kedua klasemen Grup C dengan sembilan poin. Mereka hanya kalah rekor pertemuan dari Benfica di puncak klasemen dan unggul satu angka dari Basel di tempat ketiga. Pada laga terakhir, MU akan bertemu Basel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar