Your Visitor to

Rabu, 23 November 2011

Madrid akan Geser Bercelona

Real Madrid diperkirakan tidak lama lagi akan melampaui prestasi yang dicapai Barcelona, rival utamanya selama ini.

Hal itu terlihat dari ambisi besar manajer Real Madrid, Jose Mounrinho, yang ingin menggeser dominasi El Barca. "Kondisi Madrid saat ini sangat kuat," kata Mantan pemain Madrid, Davor Suker, kepada ESPNStar.com Rabu (23/11).

Saat ini, Real Madrid memimpin klasemen sementara La Liga dengan 31 poin, disusul Barcelona dengan 28 poin. Demikian pula di Liga Champions, Real Madrid mencatat prestasi yang membanggakan. "Mourinho akan keluar sebagai pemenang di La Liga," kata Suker.

Pemain Korasia itu menilai Mourinho adalah sosok pelatih yang ideal karena Presiden Madrid, Florentino Perez, tidak salah memilihnya menjadi orang nomor satu di lapangan. Sampai kini, Mourinho masih menjalankan tugasnya dan Madrid akan meraih gelar juara Liga Champions atau La Liga. "Tapi saya kira La Liga, karena penampilan konsisten mereka," kata Suker.

Karena itu Suker yakin Real Madrid akan meraih kemenangan saat menjamu Barcelona pada pertandingan klasik di Santiago Bernabeu 10 Desember mendatang. Suker telah mencetak 49 gol dari 106 kali penampilannya bersama Madrid antara tahun 1996 hingga 1999.

Saat itu, Suker juga telah membawa Madrid meraih gelar juara Liga Champions ketujuh tahun 1998, gelar juara La Liga, Piala Super Spanyol dan Piala Intercontinental


Madrid akan Geser Bercelona
Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho

Tidak ada komentar:

Posting Komentar