Your Visitor to

Kamis, 20 Oktober 2011

Ranieri Inginkan 'Sepakbola Ceria' di Inter

Claudio Ranieri kini sudah berusia 60 tahun. Tepat di hari ultahnya pelatih Inter Milan itu menegaskan tekad untuk membuat skuad Nerazzurri kembali bersenang-senang saat bermain sepakbola.

Pada hari Kamis (20/10/2011) waktu setempat, Ranieri berhari jadi. Di hari spesialnya itu, ia tetap harus menjalankan tugasnya di lapangan dalam sesi latihan Inter.

Pun demikian, Ranieri mengaku senang. Terlebih Inter baru saja memetik kemenangan tandang atas Lille di Liga Champions, meski sudah dinanti laga kontra Chievo di akhir pekan.

"Sebuah ulang tahun indah, tenang. Tenang karena di kandang Lille berarti sangat penting buat moral pemain, untuk Liga Champoins, dan kini kami harus terus berada di jalur itu," ujar Ranieri kepada Inter Channel yang dikutip Football Italia.

Pelatih berjuluk Tinkerman itu menempati kursi pelatih Nerazzurri menyusul start buruk di bawah arahan Gian Piero Gasperini yang sebenarnya pun baru didapuk musim panas lalu.

Start buruk itu membuat Inter masih tercecer di papan bawah klasemen dan bahkan cuma berada satu posisi di atas zona degradasi. Ranieri sadar benar tugasnya tidaklah mudah.

Demi membangkitkan moral para pemainnya, yang niscaya berimbas positif ke hasil di lapangan, Ranieri pertama-tama bertekad mengingatkan para pemainnya bahwa sepakbola itu menyenangkan. Ia ingin Javier Zanetti cs bisa kembali ke lapangan dan memainkan si kulit bundar dengan riang.

"Saya pikir yang terpenting adalah antusiasme, pemain sepakbola adalah pemain profesional tapi harus mencintai pekerjaannya. Ini adalah sebuah permainan, meski sudah menjadi profesi yang mana di Italia cukup bikin stres."

"Kami harus membiarkan mereka mengingat kegembiraan bermain sepakbola, jadi saya ingin membuat mereka melakukan banyak latihan dengan bola," simpulnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar