Your Visitor to

Sabtu, 23 Juli 2011

Wenger: Nasri Belum Tentu Bertahan

Manajer Arsenal Arsene Wenger mengungkapkan, gelandang Samir Nasri belum tentu bermain untuk timnya musim depan, meski masih terikat kontrak sampai Juni 2012.
"(Soal masa depan Nasri) belum sepenuhnya selesai. Namun, saya ingin ia tetap di sini. Ia tahu itu. Mudah-mudahan, kami bisa menyelesaikan urusan ini dalam beberapa pekan mendatang," ujar Wenger.
Arsenal dan Nasri, menurut Wenger, sudah sejak akhir musim lalu menegosiasikan kontrak baru, tetapi kesepakatan tak kunjung tercapai.
Sementara begitu, menurut media-media Inggris, Manchester United dan Manchester City ingin menarik Nasri.
Nasri disebut berminat bergabung dengan salah satunya, tetapi Arsenal belum mau berhenti meyakinkannya untuk bertahan.
Belakangan, Nasri disebut mau bertahan tanpa kenaikan gaji, asal Arsenal membeli pemain yang bisa meyakinkannya bahwa musim depan tak akan berakhir tanpa trofi lagi.
Sejauh ini, Arsenal baru membeli Gervinho dan Carl Jenkinson. Melihat reputasi, keduanya bukan pemain yang akan menaikkan level permainan dan konsistensi Arsenal dan, dengan begitu, belum cukup meyakinkan bagi Nasri untuk bertahan.
Wenger sempat mengatakan, Arsenal tidak akan mempertahankan pemain yang menolak tawaran kontrak baru, semusim sebelum kontrak terakhirnya habis.
Namun, mengacu pernyataan Wenger di atas, bukan tidak mungkin Arsenal akan berjudi mempertahankan Nasri meski tanpa kontrak baru dan, dengan begitu, mengambil risiko kehilangan dirinya secara gratis.
Nasri sendiri disebut media-media Inggris belum sepenuhnya kehilangan keyakinan kepada Arsenal. Ia akan bertahan tanpa kontrak baru, memberikan yang terbaik, dan baru setelahnya mempertimbangkan masa depan.
Jika Arsenal mengakhiri musim depan dengan trofi, Nasri akan menandatangani kontrak baru. Namun, jika tidak, ia akan pergi


Gelandang Arsenal Samir Nasri ( tengah )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar