Your Visitor to

Senin, 06 Februari 2012

Prinz Poldi Merasa Belum Siap Hijrah

Merasa terganggu dengan kuatnya isu kepindahan dirinya, Lukas Podolski buka mulut. Podolski merasa masih ingin mengabdi di FC Köln dan belum ingin pindah ke klub lain, pada bursa transfer musim dingin kali ini.

Rumor transfer Prinz Poldi, berhembus kencang di sejumlah media. Bomber internasional Jerman berdarah Polandia itu, kuat dikaitkan dengan kepindahannya ke Arsenal dan AC Milan.

Dengan terang dan jelas, Podolski telah menolak untuk hengkang dari Rhein Energie Stadium, Januari ini, dan ingin terus mengangkat posisi Die Geiβböcke di klasemen Bundesliga, setidaknya untuk sekarang.

“Saya sudah pernah bilang bahwa saya tidak ingin didikte oleh tekanan soal keputusan masa depan saya. Saya mungkin akan melihat situasi selanjutnya pada musim panas nanti,” terang Podolski, seperti disitat Football 365, Selasa (3/1/2012).

Sementara itu, Podolski ingin terus fokus bersama klubnya saat ini, dengan bermain baik, dan mencetak banyak gol, agar bisa terus dipanggil ke tim nasional Jerman, jelang Euro 2012. Saat ini, Podolski telah menorehkan 14 gol dari 16 penampilannya di Bundesliga.

“Bersama Köln, saya berharap membawa tim ini setinggi mungkin di klasemen. Saya ingin melampaui jumlah gol saya di musim lalu,” sambungnya.

“Saya ingin terus dipanggil tim nasional karena ingin sekali bermain di kejuaraan Eropa yang digelar di Polandia, tanah kelahiran saya. Kami berada di antara tim-tim favorit dan mimpi kami adalah memenangkan trofi Eropa. Kami tidak bisa menyembunyikan impian itu,” pungkas Podolski

Foto: Lukasz Josef Podolski/ Getty Images

Tidak ada komentar:

Posting Komentar