Your Visitor to

Selasa, 11 Desember 2012

Bradford City Pecundangi Arsenal lewat Adu Penalti

Arsenal harus menerima kenyataan setelah mereka dipermalukan oleh tim kasta keempat Liga Inggris Bradford City pada babak perempat-final Piala Liga, Rabu (12/12) dinihari WIB.

Bermain di kandang lawan, The Gunners harus menyerah melalui adu Penalti pada pertandingan tersebut.
Dengan hasil ini, maka langkah Arsenal harus terhenti sampai di sini dan membiarkan Bradford untuk melaju ke babak semi-final

Bermain dengan pemain-pemain ternama mereka, Arsenal justru kecolongan saat Garry Thompson sukses merobek jala kawalan Szczesny pada menit ke-16. Melalui sepak pojok yang diteruskan dengan sundulan kepala oleh Will Atkinson, bola yang berbelok lantas disambut Thompson yang tak terkawal untuk mengubah keadaan, 1-0 tim tuan rumah memimpin

Seakan laga akan berakhir dengan kekalahan raksasa Liga Primer, Thomas Vermaelen tampil sebagai penyelamat. Menyongsong umpan dari Santi Cazorla pada menit ke-88, Vermaelen yang tak terkawal dengan mudahnya menyundul bola untuk menyamakan keadaan, 1-1. Skor imbang pun bertahan hingga dilanjutkan dengan extra time

Pada babak adu Penalti dari jarak 16, Arsenal harus gigit jari setelah tendangan Santi Cazorla, Marouane Chamakh dan Thomas Vermaelen gagal dieksekusi. Adapun, pemain yang sukses menjaringkan bola ke gawang Bradford hanya Jack Wilshere dan Oxlade-Chamberlain.

Di kubu lawan, algojo Bradford yang gagal hanyalah Stephen Darby serta Rithcie Jones. Sementara tiga eksekutor lainnya sukses merobek gawang Szczesny yang sekaligus mengantar tim League Two tersebut melaju ke babak semi-final berkat skor akhir 4-3

Capital One Cup, Bradford City v Arsenal, Bacary Sagna, Will Atkinson

Tidak ada komentar:

Posting Komentar