Vitesse tampil agresif dengan tiga penyerang sejak awal. Karena Miralem Sulejmani cedera, De Boer hanya mengandalkan Babel di lini depan. Babel didampingi Lasse Schone dan Tobias Sana di kedua sayap.
Ajax tampil dominan di kandang. Kendati begitu, tim tamu mampu memanfaatkan peluang dengan baik dan unggul terlebih dahulu di menit 36 melalui gol Wilfried.
Vitesse menggandakan keunggulan lewat gol cepat, yang kembali dicetak Wilfried, di awal babak kedua. Ajax berusaha membalas dengan memasukkan striker Viktor Fischer. Namun upaya itu tak membuahkan hasil.
Lewat kemenangan itu, Vitesse bertengger di urutan tiga klasemen sementara raihan 24 poin dari 11 laga. Sementara Ajax berada satu tingkat di bawah dengan 18 poin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar