Bintang klub Ligue 1 Lille Eden Hazard mengaku dirinya belum dihubungi oleh klub raksasa Spanyol Real Madrid.
"Saya hanya fokus untuk tampil apik bagi Lille," ujar Hazard kepada La Derniere Heure. "Baik Jose Mourinho maupun Zidane belum menghubungi saya."
Gelandang Belgia itu diperkirakan akan segera meninggalkan klub jawara Ligue 1 itu setelah pada bulan lalu menegaskan dirinya siap bergabung dengan klub yang lebih besar.
Madrid disebut-sebut tertarik dengan Hazard setelah Zinedine Zidane, direktur olahraga Los Galacticos, mengaku dirinya sangat mengagumi permainan gelandang berusia 20 tahun itu.
Meski menyebut belum ada kontak dengan klub asal Santiago Bernabeu itu, Hazard mengaku dirinya telah lama menjadi penggemar Zidane.
"Saya akan sangat bangga jika bisa berbicara dengan Zidane yang telah saya kagumi sejak dia mencetak dua gol di babak final Piala Dunia 1998," tegas Hazard
Tidak ada komentar:
Posting Komentar